Minggu, 24 Maret 2013

The Power of Ladies

Wanita adalah mahkluk yang diciptakan oleh yang maha punya rencana untuk menemani kaum adam. Mereka diciptakan dari tulang rusuk para kaum adam. Tulang rusuk itu bengkok, jadi wajarlah jikalau mereka mempunyai pribadi feminim, lembut, dan cendrung gampang goyah pendiriannya. Nah diposisi itulah kita kaum adam mengambil peranan untuk mengayomi, menentramkan, & melindungi mereka. Karena pada hakikatnya mereka adalah mahkluk yang butuh dimengerti.

Ini subyektif dari pandangan gw aja yah. Menurut gw wanita memiliki peranan sendiri dalam kehidupan.

Maksudnya?

Feminim merupakan sisi kelembutan yang tidak dimiliki lelaki yang maskulin. Alangkah indahnya jika kita tidak menganggap sisi kelembutannya itu sebagai kelemahan. Justru kelembutan itu adalah kekuatan mereka untuk menghadapi dunia dan menghadapai persaingan dengan para kaum adam.

Simple-nya saja kita ibaratkan lelaki itu batu, kalau kita ibaratkan wanita juga batu…itu enggak akan nyambung, karena keras ketemu keras. Kalau boleh diibaratkan mereka adalah air. Air adalah sumber kehidupan.

Mereka adalah mahkluk yang mempercantik dunia, pemberi warna kehidupan lelaki, sekaligus metronome (alat pengatur tempo) kita lelaki yang mempunyai sisi agresifitas lebih tinggi.

Kini banyak wanita yang ingin memiliki karir seperti lelaki, cara berpikir seperti lelaki. Dengan begitu apa yang membuatnya berbeda dengan lelaki selain dari perbedaan fisik semata. Jika wanita memiliki karakteristik seperti lelaki maka wanita tersebut tidaklah menarik buat gw.

Banyak juga yang ingin mendapat supremasi atas lelaki. Menurut gw hal tersebut justru menunjukan kelemahan mereka. Mereka tidak sadar bahwa sudah dikodratkan memiliki kelebihan(baca: kekuatan), yakni kelembutan mereka.

Dunia lelaki itu progresif, inovatif, & agresif. Dari situ saja sudah berbeda jauh dengan dunia wanita yang lembut, feminim, sabar, & penuh kasih.

So…..!! Mari wanita jangan pernah takut akan kelembutan. Karena kelembutanmu adalah kekuatanmu.

Banyak juga, pria maskulin akhirnya bertekuk lutut didepan wanita dengan kelembutannya. Kita bisa lihat bagaimana orang sejenius BJ. Habibie bisa goyang jiwanya setelah ditinggal sang istri tercinta selamanya. Ini membuktikan wanita mempunyai peranan penting dalam kehidupan lelaki dan tidak sekedar sebagai sisi pemanis belaka.

*Sekali lagi postingan ini subyektif sekedar penilaian gw pribadi saja.

Cara Menghadapi Istri yang Ngidam

Jumpa lagi, lagi-lagi kita berjumpa. Untuk mengakomodir keingin tahuan teman-teman dan menambah wawasan kalian seluas-luasnya, sekarang blog terpuji ini membuka sesi pertanyaan untuk teman-teman yang ingin bertanya & haus pengetahuan. Boleh pertanyaan apa saja, bebas. Gak ada batasan. Nantinya gw mencoba menjawab pertanyaan-pertanyaan kalian yang pastinya enggak akan mungkin dijawab oleh Sekjen PBB, Ban Ki-Moon. Nah, pertanyaan hari ini datangnya dari @udin_petot:
Udin_petot -> cuprut_gonjales : adek iparku cuprut, gimana si cara menghadapi istri yang hamil?
Abang iparku yang berbahagia. adekmu ini sangat mengerti kegelisahan & kegundahan hatimu dalam mengahadapi istri yg lagi ngidam. Baiklah, supaya abang mendapat ketenangan jiwa, adek akan coba jelaskan bagaimana cara menghadapinya ke abang.

Cekidot.

Ngidam biasanya terjadi pada ibu hamil muda, yaitu pada usia kehamilan 1 sampai 4 bulan. Gejala ngidam yang paling kentara adalah ketika seorang ibu hamil mengidamkan sesuatu hal(biasanya makanan tertentu) yang biasanya sesuatu itu harus sampai dapat, walaupun susah dicarinya dimana-mana tapi tetap harus kita kejar untuk didapati dimanapun. 

Ada juga yang ngidam benci suami, perasaan benci yang tak tertahankan terhadap suami. Biasanya istri tiba-tiba eneg dengan bau badan si suaminya saat memasuki kamarnya. Berikut sedikit petikan pernyataan istri yg hamil muda yang membenci suaminya ketika hamil muda : 

nggak tahu kenapa yak, kalau nyium baunya itu eneg banget. Mungkin ini bawaan jabang kali yak? 

Dengan pernyatan kayak begitu, jadilah si suami sukses tidur diluar & enggak diaku calon jabang bayi sebagai bokapnya.

Bagi para suami, masa-masa ngidam adalah masa-masa yang melelahkan. Bukan buat dirinya, tapi buat istri yang ngerasain masa-masa itu. Ini juga yang dialami abang iparku udin petot, yang akan menjadi seorang ayah dalam beberapa bulan kedepan.
 
Ngidam pengen ini dan itu nya sih gak jadi masalah buat gw prut selama ada uang dan emang ada  waktu sama tempatnya. Tapi kadang males juga prut kalau udah dibeli tapi pas nyampe rumah malah enggak dimakan, atau dimakan tapi dimuntahin lagi karena mual-mualnya gak bisa nahan makanan yang baru dimasukin tadi.

Okelah kalo begitu, adek iparmmu mengerti kondisi & paham kegelisahan yang dialamimu oh…abang iparku yang budiman. Ijinkan adek memberikan tips gimana cara nanganin istri yang lagi ngidam.
  1. Pas istri minta suatu hal, teliti dulu jangan sampai minta yang aneh dan ajaib. Misal, minta suami di cor di jembatan Sumarecon, atau minta makanan upil macan yang lagi tidur (berbahaya). Kalau cuma minta makanan biasa langsung aja beliin gak usah pakai mikir 2 kali.
  2. Jadilah suami SIAGA kapanpun dimanapun, abang udin mesti berlagak kayak office boy kudu manut permintaan istri. Musti siap juga jadi suster, misal abang siap melakukan pertolongan pertama pas istri mulai mual dan muntah.
  3. Usahain abang juga harus lebih pinter dari istri mengenai ilmu hamil-menghamili daripada istri. Cari di google banyak. Intinya adalah mengenali kondisi-kondisi tertentu saat istri melakukan hal yang tak normal. Misal manjat tower indosat dibelakang rumah.
  4. Biasanya istri yang lagi hamil itu rewel, sensitif, & maunya sewot-sewotan aja bawaanya. Kalau udah begini Cuma 1 cara yang perlu abang lakuin, yaitu Diem dan jongkok dibawah jemuran. Kalau minta beliin sesuatu lebih baik cepet ambil uang, keluarin motor terus pergi nyari. Jangan tunggu sampe dia sewot.
  5. Antar istri periksa. Supaya mengerti kondisi kehamilan dan perkembangannya.
  6. Usahain jangan bebanin istri dengan pekerjaan rumah yang berat-berat. Biarin aja istri asoy geboy jalanin kehamilannya, buat dia rileks. Urusan tetek bengek kerjaan rumah serahin aja ke ibu mertua (calon mantu durhaka).
  7. Ini nih yang berat, buat yang seneng push-up di ranjang. Jangan paksa istri ngelakuin Ho-Hi-He, soalnya ini adalah masa yang rawan, so sementara puasa dulu laaah.. Jangan mikirin yang jorok-jorok. Istri hamil juga kan ulah siapa?
  8. Banyak minta sama yang punya wewenang dan pemberi kebaikan. Banyakin doa, rajin sholat, tahajud, puasa senin kamis jika mampu, & banyakin baca Al-Qur’an juga didepan istri agar si bayi di nutrisi ayat-ayat suci terus masuk ke sel-sel darahnya . Pokoknya minta kepada yang maha punya kebaikan agar nanti lahir lancar dan normal enggak pakai cesar.
  9. Terakhir be positive thinking agar semua yang dijalani kerasa ringan dan enggak sulit
Okelah kalau beg..beg..begitu, kayaknya segitu saja yang dapat gw galih dari berbagai sumber mengenai “cara menghadapi istri yang lagi ngidam”. Semoga bermanfaat untuk abang iparku yang budiman & panjang rizki.